17.7.14

3 Wilayah Bekasi Jadi Target Kriminalitas Menjelang Lebaran

3 Wilayah Bekasi Jadi Target Kriminalitas Menjelang Lebaran

Bekasi dikenal dengan mobilitas mudiknya yang tinggi terutama H-10 menjelang lebaran. Karena sibuknya kegiatan pergi ke kampung halaman di berbagai terminal ataupun stasiun di Kabupaten Bekasi, membuat orang jahat tidak membuang banyak kesempatan. 

Untuk mengantisipasi adanya tindak kriminalitas di daerah Bekasi, Polresta Bekasi sudah memetakan tiga wilayah rawan terjadinya aksi kriminalitas menjelang lebaran. Dan tidak hanya itu, kepolisian setempat juga langsung menerjunkan timnya di tiga daerah rawan tersebut dengan cara meningkatkan kewaspadaan dengan berpatroli.

Adapun wilayah yang menjadi rawan terutama saat menjelang lebaran adalah Kecamatan Tambun, Kecamatan Cikarang Selatan dan Cikarang Barat. Menurut catatan kepolisian resort Bekasi, tindakan kriminalitas yang biasanya terjadi di ketiga wilayah tersebut adalah pencurian hingga aksi perampokan.


Kasat Reskrim Polresta Bekasi Kabupaten, Kompol Dedy Murti Haryudi, menyebutkan "Catatan Kepolisian mulai dari kasus kecil seperti pencurian hingga aksi perampokan," ungkap Kompol Dedy, Rabu (16/7).

Tiga Wilayah Target Pencurian Hingga Perampokan di Wilayah Bekasi

Tiga wilayah yaitu Kecamatan Tambun, Kecamatan Cikarang Selatan dan Cikarang Barat yang menjadi tempat rawan kriminalitas menjelang lebaran disebabkan karena ketiga wilayah ini menjadi titik pusat keramaian warga Bekasi dan juga merupakan wilayah padat pemukiman. Selain itu, tinggi mobilitas warga sehingga membuat pelaku kejahatan kerap menyambangi wilayah tersebut.

Walau kepolisian fokus berpatroli di tiga wilayah Kabupaten Bekasi tersebut, namun Kasat Reskrim Polresta Bekasi Kabupaten, Kompol Dedy Murti Haryudi mengatakan 20 kecamatan lain juga tetap di pantau oleh petugas kepolisian agar masyarakat merasa aman dan nyaman dalam beribadah.

"20 kecamatan lain juga kita pantau agar masyarakat nyaman dan aman," ujar Kompol Dedy.

Saat berita ini ditulis, kepolisian Kabupaten Bekasi masih memberikan status Aman dan kondusif bagi kabupaten industri tersebut. Walaupun masih dikatakan kondusif, polisi meminta masyarakat dan juga petugas kepolisian untuk tetap waspada pada orang-orang yang terlihat bertindak mencurigakan. Hal ini disebabkan, hingga kini Polres Kabupaten Bekasi masih menerima laporan aksi kejahatan walau jumlahnya tidak begitu besar.

"Laporan kasus kriminal kecil. Kami tetap waspada dan mengantisipasinya," ungkapnya.

Menutup wawancara dengan Kompol Dedy, Polres Bekasi akan terus meminta kewaspadaan dan kerjasama dengan masyarakat untuk menciptakan suasa aman, dan damai serta ikut mengantisipasi terjadinya aksi kriminalitas.

No comments: